Minggu, 18 November 2012

TEMULAWAK


     Temulawak atau Curcuma xanthorhiza roxb tumbuh sebagai tanaman tanpa batang. Mulai dari pangkalnya sudah berupa tangkai daun yang panjang berdiri tegak. Daunnya panjang bundar seperti daun pisang . Tanaman ini dapat tumbuh subur di dataran rendah yang beriklim sejuk. Masa tanam   temulawak adalah 8-12 bulan dengan ciri-ciri daun mengering seperti mau mati. Umbinya akan tumbuh di pangkal batang berwarna kuning gelap atau coklat muda, baunya khas dan sedikit pahit agak pedas. temulawak sudah lama digunakan secara turun temurun oleh nenek moyang kita untuk mengobati sakit kuning, diare, maag, perut kembung dan pegal-pegal. Terakhir juga bisa dimanfaatkan untuk menurunkan lemak darah, mencegah penggumpalan darah sebagai antioksidan dan memelihara kesehatan dengan meningkatkan daya kekebalan tubuh.
Cara meramu :
Ø  Ambil beberapa ruas temulawak
Ø  Cuci bersih dan bersihkan kulitnya
Ø  Parut atau tumbuk temulawak lalu rebus dengan air secukupnya
Ø  Tambahkan gula sesuai selera
Ø  Saring dan dinginkan lalu diminum secara tertur 2 kali sehari

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

mohon kritik dan saranya ;)